Bekasi  

Saluran Air Mampet, Gudang Logistik KPU Kota Bekasi Terendam Air

Gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi di kawasan Alexindo, Medan Satria, Kota Bekasi tergenang air imbas saluran air yang mampet, Selasa (9/1/2024)
Gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi di kawasan Alexindo, Medan Satria, Kota Bekasi tergenang air imbas saluran air yang mampet, Selasa (9/1/2024)
Gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi yang terletak di kawasan Alexindo, Medan Satria, Kota Bekasi tergenang air usai wilayah tersebut diguyur hujan deras pada Selasa (9/1/2024) malam
Ketua Komisi Pemilihan Umum Kota Bekasi Ali Syaifa mengungkapkan penyebab gudang logistik KPU tergenang karena saluran air yang  ada mampet.
“Di hari kedua melakukan sortir lipat, setelah kami selesai, tiba-tiba hujan sangat deras dengan debit air tinggi, diawali dari saluran di sekitar gudang yang tidak lancar sehingga beberapa air keluar dari saluran,” jelas Ali kepada wartawan, Rabu (10/1/2024).
Begitu tergenang, pihak KPU Kota Bekasi langsung berkoordinasi dengan Pemkot Bekasi dan pemilik gudang untuk menyedot air. Unit pompa ikut diterjunkan untuk proses penyedotan.
Meski sempat terendam, namun keadaan bisa ditangani. Seluruh logistik juga dipastikan tidak rusak akibat genangan tersebut.
“Saat ini seluruh logistik KPU Kota Bekasi semuanya sudah kami tempatkan sesuai dengan SOP, semua ada di atas palet dan setelah kejadian itu, seluruh logistik Pemilu baik surat suara, kota suara, bilik suara, salinan-salinan lainnya dalam keadaan aman, bebas dari basah,” jelas dia.
Sebelumnya, Ali sesumbar bahwa gudang logistik itu sudah layak. Sebab, pihak KPU Kota Bekasi telah menggelar uji kelayakan pada gudang tersebut.
“Ya, sebelum gudang ini ditempati, kami sudah melakukan uji kelayakan, ada tim yang menilai kelayakan gudang secara profesional dan ini dinilai layak sesuai dengan apa yang menjadi kebutuhan, sehingga kami akhirnya sewa gedung ini,” kata Ali, Senin (8/1/2024).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *