Seorang pria berinisial PAA asal Bekasi kehilangan handphone Samsung S20 FE miliknya setelah teledor meninggalkannya di atas mesin ATM Bank BRI di kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi pada Sabtu (7/12/2024) malam.
Handphone tersebut dicuri oleh seseorang setelah PAA selesai menarik uang di ATM tersebut.
PAA awalnya berada di ATM Bank BRI KCP Delta Mas untuk mengambil uang. Tanpa disadari, ia meletakkan handphone di atas mesin ATM.
Setelah selesai, PAA pulang ke kontrakannya tanpa menyadari bahwa handphone-nya tertinggal di lokasi.
Baru setelah tiba di kontrakan, PAA sadar bahwa handphone-nya tidak ada. Ia segera kembali ke ATM tersebut untuk mencari barang yang tertinggal.
Namun, sesampainya di lokasi, handphone miliknya sudah tidak ada.
Korban kemudian bertanya kepada petugas keamanan setempat untuk meminta bantuan, dan akhirnya diperlihatkan rekaman CCTV yang ada di lokasi ATM.
Dari rekaman tersebut terlihat seorang pria yang mengambil handphone milik PAA segera setelah ia meninggalkan mesin ATM.
“Korban diperlihatkan rekaman CCTV bahwa ada seorang laki-laki yang mukanya tidak begitu jelas mengambil handphone miliknya,” kata Kombes Ade Ary Syam Indradi, Kabid Humas Polda Metro Jaya, dalam keterangannya, Senin (9/12/2024).
Setelah menyadari handphone-nya hilang, PAA langsung melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.
Saat ini, kasus tersebut sedang ditangani oleh Polres Metro Bekasi dan sedang dalam penyelidikan lebih lanjut.
Kombes Ade Ary Syam Indradi juga mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati terhadap barang-barang pribadi, terutama saat berada di fasilitas publik seperti ATM, untuk menghindari kejadian serupa.
“Kami mengingatkan kepada seluruh masyarakat agar selalu waspada dan menjaga barang pribadi, apalagi di tempat umum,” ujar Kombes Ade.
Saat ini, pihak kepolisian tengah mengembangkan penyelidikan dengan memeriksa rekaman CCTV dan mencari petunjuk lebih lanjut untuk mengidentifikasi pelaku pencurian.
Ikuti Kami di GOOGLE NEWS
Simak berita seputar Bekasi di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gobekasi.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VarakafA2pLDBBYbP32t. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.