Terisa 3 Pasien Covid-19, Rumah Sakit Darurat Stadion Patriot Akan Dikosongkan

  • Bagikan
Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi meninjau kesiapan penambahan ruang isolasi bagi pasien Covid-19 di Gate 7 RSD Stadion Patriot Candrabhaga, Selasa (12/1/2020). Foto: (Ist)
Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi meninjau kesiapan penambahan ruang isolasi bagi pasien Covid-19 di Gate 7 RSD Stadion Patriot Candrabhaga, Selasa (12/1/2020). Foto: (Ist)

Pemerintah Kota Bekasi akan mengosongkan pasien terjangkit Covid-19 di Rumah Sakit Darurat Stadion Patriot Candrabhaga. Sebab kekinian sisa pasien hanya tersisa tiga orang.

“Pasien kami pindahkan ke RSUD Bekasi Utara,” kata Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, Senin (12/4/2021).

RSD Stadion Patriot dibuka pada September 2020 lalu. Kapasitas awal sebanyak 55 tempat tidur. Pada akhir tahun, kapasitasnya ditambah menyusul tingginya kasus di Kota Bekasi. Total mencapai 110 tempat tidur.

Meski akan dikosongkan, kata Rahmat, RSD Stadion Patriot statusnya masih tetap sebagai rumah sakit darurat. Hal ini dilakukan sebagai antisipasi jika ada peningkatan kasus dan pasien yang membutuhkan isolasi mandiri.

“Tetap digunakan, karena lebih sulit mempersiapkannya lagi,” ucap Rahmat.

Rahmat melaporkan kondisi terkini kasus Covid-19 di wilayahnya terus menurun. Dilansir dari situs corona.bekasikota.go.id, kasus aktif ada sebanyak 449 kasus. Secara kumulatif ada 41.040, kasus meninggal dunia 523.

Menurut Rahmat, kasus aktif menyebar di 257 RT dari total 7.086 RT. Data ini, kata dia, terus menurun dibandingkan pekan lalu, dimana sebaran kasus di periode sebelumnya ada di 340 RT.

Rahmat mengatakan angka kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Bekasi tinggi, yaitu 97,64 persen.

“Sekarang tidak ada zona merah dan oranye, yang ada kuning dan hijau. Hijau sudah 96 persen,” pungkasnya.

(MYA)

  • Bagikan