Kabupaten Bekasi – Kepemimpinan Polres Metro Bekasi resmi berganti. Kombes Pol Sumarni dilantik sebagai Kapolres Metro Bekasi, menggantikan Kombes Pol Mustofa yang mengakhiri masa tugasnya di wilayah Kabupaten Bekasi.
Serah terima jabatan berlangsung di Polda Metro Jaya, Senin (5/1/2026) pagi. Pergantian ini menandai penutup periode kepemimpinan Mustofa yang selama ini memimpin pengamanan wilayah Bekasi di tengah dinamika sosial, politik, dan ekonomi kawasan industri terbesar di Jawa Barat.
Usai sertijab, Mustofa menyampaikan pesan perpisahan kepada jajaran kepolisian dan masyarakat. Ia menyebut capaian selama masa tugasnya bukan hasil kerja individu, melainkan buah dari kolaborasi institusi dan partisipasi publik.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Polres Metro Bekasi dan masyarakat Kabupaten Bekasi atas dukungan dan kebersamaan selama saya bertugas,” ujar Mustofa.
Selama memimpin, Mustofa dikenal menekankan penguatan sinergi antara kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat. Pendekatan humanis dikedepankan dalam program pengamanan dan pelayanan publik, dengan tujuan menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Menurut Mustofa, situasi kondusif yang relatif terjaga di Bekasi tidak lepas dari soliditas internal kepolisian serta tingkat kepercayaan masyarakat terhadap aparat penegak hukum.
Dalam pesan penutupnya, ia berharap kepemimpinan baru dapat menjaga kesinambungan kebijakan sekaligus meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian.
“Saya berharap program-program yang telah berjalan dapat dilanjutkan dan disempurnakan demi keamanan dan kenyamanan masyarakat,” katanya.
Mustofa juga menyatakan keyakinannya terhadap kepemimpinan Kombes Pol Sumarni. Ia menilai kapolres baru memiliki pengalaman dan komitmen yang dibutuhkan untuk membawa energi baru di tubuh Polres Metro Bekasi.
Selain berpamitan, Mustofa memohon doa restu untuk mengemban amanah baru sebagai Direktur Polisi Perairan Polda Metro Jaya. Ia berharap dapat menjalankan tugas tersebut dengan dedikasi yang sama seperti saat bertugas di Bekasi.
Pergantian kepemimpinan ini menjadi momentum penting bagi Polres Metro Bekasi, terutama di tengah meningkatnya tuntutan publik terhadap profesionalisme, transparansi, dan kehadiran polisi yang responsif di ruang-ruang kehidupan warga.
Ikuti Kami di GOOGLE NEWS
Simak berita seputar Bekasi di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gobekasi.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VarakafA2pLDBBYbP32t. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
(Sufi P.A)












