Bekasi  

Pabrik Pengolahan Limbah di Bantargebang Ludes Terbakar, Delapan Mobil Damkar Dikerahkan

Kota Bekasi - Disdamkarmat Kota Bekasi saat dalam upaya memadamkan kobaran api di perusahaan limbah di Bantar Gebang. Foto: Septian/Gobekasi.id.
Disdamkarmat Kota Bekasi saat dalam upaya memadamkan kobaran api di perusahaan limbah di Bantar Gebang. Foto: Septian/Gobekasi.id.

Kota Bekasi – Kebakaran hebat melanda sebuah pabrik pengolahan limbah di Jalan Pangkalan II, Kelurahan Sumur Batu, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Jumat (7/11/2025) sore. Api dengan cepat membesar dan melalap hampir seluruh bangunan pabrik.

Sedikitnya delapan unit mobil pemadam kebakaran dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Bekasi dikerahkan ke lokasi untuk menjinakkan si jago merah.

Kepala Bidang Penyelamatan Disdamkarmat Kota Bekasi, Namar Naris, membenarkan adanya insiden tersebut.

“Benar ada kebakaran pabrik. Sudah delapan unit (mobil Damkar) dikerahkan, tapi kondisi terakhir sudah dilokalisir,” ujarnya saat dikonfirmasi.

Kobaran api baru mulai mereda setelah petugas berjibaku hampir dua jam. Meski begitu, petugas masih terus melakukan pendinginan di beberapa titik yang masih mengeluarkan asap.

Sementara itu, warga sekitar tampak berkerumun di sekitar lokasi untuk menyaksikan proses pemadaman. Hingga kini, belum diketahui penyebab pasti kebakaran. Petugas tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Sebagai langkah antisipasi, pihak Disdamkarmat Kota Bekasi mengimbau masyarakat untuk lebih waspada terhadap potensi kebakaran di lingkungan sekitar.

“Kami imbau warga memastikan instalasi listrik dalam kondisi baik, menghindari penumpukan barang mudah terbakar, dan menyediakan APAR sebagai langkah antisipasi,” pungkasnya.

Ikuti Kami di GOOGLE NEWS

Simak berita seputar Bekasi di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gobekasi.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VarakafA2pLDBBYbP32t. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *