Bekasi  

Wakapolres Berikan Sepeda Motor Bekas kepada Guru Ngaji yang jadi Korban Begal

Wakapolres Metro Bekasi Kota AKBP Alfian Nurrizal memberikan satu unit sepeda motor bekas kepada korban begal bernama Abdul Hakim.

Korban yang merupakan seorang guru ngaji itu dibegal sekelompok orang di Kampung Sawah, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, saat hendak menunaikan ibadah salat subuh, Minggu (22/11/2020).

Atas dasar itu, Alfian memberikan sepeda motor sebagai bentuk kepedulian Polri kepada pemuka agama agar dapat beraktivitas mengajar ngaji anak-anak di sana.

“Kita berikan dengan surat-suratnya (STNK/BPKB). Ini bentuk kepedulian Polri,” kata Alfian, Selasa (24/11/2020).

Kanit Reskrim Polsek Pondok Gede Polres Metro Bekasi Kota Iptu Santri Dirga mengatakan saat itu korban hendak salat subuh di Pondok Pesantren Muhammadiyah Boarding School Kampung Sawa.

“Sekitar pukul 03.30 WIB korban berangkat dari rumahnya mengendarai sepeda motor, dijalan tiba-tiba dipepet dan disenggol sampai terjatuh,” kata Dirga saat dikonfirmasi.

Korban yang terjatuh lantas bangun. Namun, pelaku yang berjumlah dua orang itu langsung mengeluarkan senjata tajam jenis celurit dan menekan korban untuk menyerahkan harta bendanya.

“Yang diabwa sepeda motor korban jenis Honda Beat Nopol B-4818-KIP, warna biru putih dan satu ponselnya,” ungkap Dirga.

Korban tak dapat menyelamatkan harta bendanya lantaran pelaku dibekali senjata tajam, Terlebih, saat itu pula kawanan pelaku datang kembali berjumlah empat orang dengan mengendarai tiga sepeda motor.

“Korban langsung pergi menjauh, saat ini kami sudah mendapati bukti rekaman CCTV dan masih dalam penyelidikan,” pungkasnya.

(FIR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *