Kota Bekasi — Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bekasi terus mempermudah layanan administrasi kependudukan bagi generasi muda melalui program Mantel Gadis (Perekaman KTP Elektronik bagi Pemula di Sekolah).
Program ini memungkinkan pelajar melakukan perekaman KTP-el langsung di lingkungan sekolah tanpa harus datang ke kantor kelurahan atau kecamatan.
Kepala Disdukcapil Kota Bekasi, Taufiq Rachmat Hidayat, mengatakan Mantel Gadis dirancang untuk menjangkau pelajar yang telah memasuki usia wajib KTP, yakni 16 tahun lebih satu hari hingga 17 tahun.
Melalui pendekatan jemput bola, petugas Disdukcapil mendatangi sekolah dengan membawa data calon wajib KTP.
“Lewat Mantel Gadis, siswa tinggal datang dan rekam di sekolah. Ini jauh lebih praktis dan tidak mengganggu jam belajar,” ujar Taufiq.
Hingga akhir 2025, capaian perekaman KTP-el di Kota Bekasi telah mencapai sekitar 99 persen dari total 1,8 juta jiwa wajib KTP. Namun, masih terdapat sekitar 11 ribu jiwa yang belum terekam, sebagian besar merupakan pelajar yang menempuh pendidikan di luar Kota Bekasi atau berada di boarding school dan pesantren.
Memasuki 2026, Disdukcapil akan mengintensifkan pelaksanaan Mantel Gadis dengan dukungan kendaraan operasional jemput bola di setiap kecamatan.
Koordinasi juga dilakukan dengan Kantor Cabang Dinas Pendidikan (KCD) untuk menyusun jadwal perekaman di seluruh SMA dan SMK di Kota Bekasi.
“Kami ingin memastikan semua pelajar yang sudah memenuhi syarat bisa langsung direkam di sekolah. Tinggal rekam, selesai,” tambahnya.
Program Mantel Gadis sebelumnya mendapat pengakuan nasional dengan mengantarkan Kota Bekasi meraih tiga besar Innovative Government Award (IGA) dari Kementerian Dalam Negeri pada 2024.
Disdukcapil Kota Bekasi berharap program ini didukung oleh pihak sekolah dan kesadaran pelajar agar target perekaman KTP-el dapat mencapai 100 persen pada 2026.
Ikuti Kami di GOOGLE NEWS
Simak berita seputar Bekasi di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gobekasi.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VarakafA2pLDBBYbP32t. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
(Septian)













