Bekasi  

Wali Kota Bekasi Instruksikan Penanganan Cepat Banjir, Siapkan Rp5 Miliar untuk Perbaikan Drainase

Untuk mempercepat penanganan, Tri meminta organisasi perangkat daerah terkait meningkatkan koordinasi lintas sektor dan melakukan pemantauan lapangan secara intensif.

Kota Bekasi - Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto saat memimpin apel pagi, Senin (19/1/2026). Foto: Ist/Gobekasi.id.
Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto saat memimpin apel pagi, Senin (19/1/2026). Foto: Ist/Gobekasi.id.

Kota Bekasi – Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, menyoroti banjir yang kembali melanda sejumlah titik setelah hujan deras mengguyur wilayah tersebut secara berturut-turut sejak pekan akhir pekan kemarin.

Saat memimpin apel pagi, Senin (19/1/2026), Tri mengatakan banjir terpantau di wilayah Rawalumbu, Aren Jaya, Duren Jaya, Bekasi Utara, serta beberapa kawasan perbatasan dengan Kabupaten Bekasi.

“Kelurahan Aren Jaya yang selama enam tahun terakhir tidak mengalami banjir kembali terdampak akibat derasnya arus air,” ucap Tri.

Di Duren Jaya, kata dia, ditemukan indikasi kebocoran saluran drainase yang memicu genangan.

Untuk mempercepat penanganan, Tri meminta organisasi perangkat daerah terkait meningkatkan koordinasi lintas sektor dan melakukan pemantauan lapangan secara intensif.

Instruksi tersebut juga mencakup pendataan titik rawan, pengecekan aliran air, serta memastikan sistem drainase berfungsi sebagaimana mestinya.

“Respons harus sigap. Perangkat daerah harus bergerak cepat dan saling berkoordinasi,” ujar Tri.

Pemerintah Kota Bekasi, kata dia, telah menyiapkan anggaran sebesar Rp5 miliar untuk mengatasi penyebab banjir, termasuk perbaikan sejumlah titik drainase yang mengalami kerusakan.

Selain pembenahan teknis, Tri menekankan pentingnya peran masyarakat dalam pencegahan bencana. Ia mengingatkan agar warga tidak membuang sampah sembarangan dan menjaga kebersihan saluran air.

“Upaya penanganan tidak hanya soal infrastruktur, tetapi juga kesadaran lingkungan,” ujarnya.

Pemerintah Kota Bekasi menyatakan akan terus memperkuat kesiapsiagaan menghadapi cuaca ekstrem, termasuk memperbaiki sistem penanganan banjir yang setiap tahun menjadi tantangan.

“Kolaborasi antarperangkat daerah dan masyarakat menjadi kunci pelayanan terbaik bagi warga,” kata Tri.

Ikuti Kami di GOOGLE NEWS

Simak berita seputar Bekasi di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gobekasi.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VarakafA2pLDBBYbP32t. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

(Zachra Mutiara Medina)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *