Wakil Wali Kota Bekasi, Abdul Harris Bobihoe, memimpin apel perdana di Plaza Pemerintah Kota Bekasi, mewakili Wali Kota Bekasi yang sedang menjalani Retreat bersama kepala daerah lain.
Dalam amanatnya, Bobihoe menegaskan komitmennya untuk mewujudkan Kota Bekasi yang nyaman dan sejahtera melalui kolaborasi seluruh elemen pemerintah.
Bobihoe menyampaikan bahwa dirinya akan menyusul ke Akademi Militer Magelang pada tanggal 27 Februari 2025 untuk menerima pengarahan langsung dari Presiden Republik Indonesia.
Ia juga menegaskan komitmennya bersama Wali Kota Bekasi untuk menjadikan Kota Bekasi sebagai kota yang keren, nyaman, dan sejahtera.
“Komitmen ini tertuang dalam program 100 hari kerja, yakni Zero Complain untuk pelayanan kepada masyarakat. Semua dinas harus merespon cepat terhadap pengaduan masyarakat. Kita memiliki kanal pengaduan di nomor 112 dan PAMOR di setiap kelurahan. Harapannya, semua berjalan dengan baik,” ujar Bobihoe, Senin (24/2/2025).
Wakil Wali Kota Bekasi menekankan pentingnya kolaborasi seluruh elemen pemerintah dalam mewujudkan pelayanan publik yang prima. Ia mengajak semua pihak untuk bersatu dan tidak membentuk kelompok-kelompok yang mengatasnamakan bagian dari Wali Kota atau Wakil Wali Kota.
“Kolaborasi dengan pihak mana pun harus dilakukan agar pelayanan dapat berjalan cepat. Program Zero Complain ini harus berhasil dalam 100 hari kerja. Mari kita bersatu untuk pelayanan prima,” tegas Bobihoe.
Memasuki bulan suci Ramadhan dalam pekan mendatang, Bobihoe mengucapkan selamat menjalani ibadah puasa bagi yang melaksanakannya. Ia juga mengingatkan agar ibadah puasa tidak menjadi alasan untuk menurunkan semangat dalam melaksanakan tugas.
“Selamat menjalani ibadah puasa bagi yang melaksanakan. Jangan jadikan puasa sebagai alasan untuk kurang semangat dalam bekerja,” ujarnya.
Dengan komitmen Zero Complain dan kolaborasi seluruh elemen pemerintah, diharapkan Kota Bekasi dapat menjadi contoh dalam pelayanan publik yang cepat, responsif, dan berkualitas. Dukungan dari seluruh pihak, termasuk masyarakat, sangat dibutuhkan untuk mewujudkan visi Kota Bekasi yang keren, nyaman, dan sejahtera.
Ikuti Kami di GOOGLE NEWS
Simak berita seputar Bekasi di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gobekasi.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VarakafA2pLDBBYbP32t. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.