Perdana Digelar, Peserta Funbike di Villa Meutia Kirana Lampaui Target

  • Bagikan

Developer Nusa Kirana Group (NKG) selaku pemilik properti, Villa Meutia Kirana (VMK) yang terletak di Jalan Cut Mutia, Rawalumbu, Kota Bekasi menghelat Funbike dan Senam Sehat di area Gallery Marketing, Minggu (29/9/2019).

Bekerja sama dengan Event Organizers (EO) Bekasi Coffee Parkir, rangkaian kegiatan pun diikuti oleh sekitar 1200 peserta, kegiatan Funbike pun diresmikan dan dibuka langsung oleh Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto bersama sang istri, Wiwiek Hargono Tri Adhianto.

“Funbike ini pertama kalinya kita gelar dan masih dalam rangka open house. Dan ternyata pesertanya membludak. Targetnya hanya 1000 orang, tapi yang ikut sekitar 1200 peserta. Dan lagi-lagi, setiap event yang kita gelar pastinya ada banyak penawaran menarik dan promo untuk periode November 2019,” ujar General Manager Sales dan Marketing, Mila Maria kepada awak media disela-sela kegiatan.

Mila menjelaskan, masih dalam Program Hujan Duit yang menjadi penawaran menarik terhadap calon pembeli rumah di Villa Nusa Kirana hingga bulan Desember 2019 mendatang, melalui serangkaian kegiatan pun menjadi sarana untuk lebih mendekatkan NKG kepada masyarakat dan akses untuk memberikan promo menarik.

Perdana Digelar, Peserta Funbike di Villa Meutia Kirana Lampaui Target
Foto bersama jajaran Developer Nusa Kirana Group (NKG) selaku pemilik properti, Villa Meutia Kirana (VMK)

“Rencananya, di bulan November 2019 ini Nusa Kirana mau meluncurkan tipe rumah baru. Dan, melalui kegiatan hari ini kami memberikan hadiah langsung berupa 1 unit televisi 43 inch kepada pembeli unit rumah. Dan, ada juga subsidi bunga 2 persen khusus di bulan November 2019 ini,” ungkap Mila.

Meski masih dalam tahap perencanaan mengenai tipe rumah baru yang akan segera diluncurkan Nusa Kirana, Mila mengungkapkan, nantinya tipe rumah baru tersebut akan memiliki beberapa kelebihan, salah satunya varian tanah hook.

Selain itu, pangsa pasar yang menargetkan kepada keluarga muda atau kaum millenial, bangunan yang ditawarkan pun akan berkonsep lebih modern sesuai dengan selera anak muda jaman sekarang.

“Untuk tipe rumah baru itu juga kemungkinan akan terbatas unitnya. Mungkin sekitar 70-an unit saja. Tapi dengan konsep bangunan yang lebih menarik dan harga yang terjangkau bagi kaum millenial,” beber Mila.

Seperti diketahui, VKM yang terletak di Jalan Cut Mutia, Bekasi Timur merupakan kawasan perumahan grade A yang menawarkan properti dengan nilai investasi yang menjanjikan.

Tiga tipe unit properti, yakni tipe Tulip dengan luas tanah (Lt) dan luas bangunan (Lb) 75/68 dengan 3 kamar tidur, tipe Jasmine Lt/Lb 90/79 dengan 3 kamar tidur, dan tips Lily Lt/Lb 150/126 split level denyan 3 kamar tidur dan kolam renang pribadi optional.

Dari keseluruhan tipe unit tersebut, saat ini, hampir sebagiannya sudah laku terjual. Bahkan, sepanjang tahun 2019 ini, penjualan unit properti sudah mencapai hampir 70 persen.

Selain menawarkan properti dengan nilai invetasi yang tinggi, VMK juga memberikan fasilitas perumahan terlengkap berupa tersedianya area Sport Center, sistem kelistrikan bawah tanah, jalanan beton, lokasi strategis, dan pastinya dengan harga yang terjangkau.

(MYA)

  • Bagikan