Seorang pensiunan polisi bernama Komarudin (77) ditemukan tewas tanpa busana di kamar rumah kontrakannya, Kampung Karang jaya RT 01/26, No. 120 A, Desa Karang Satria, Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Komarudin ditumkan tewas dengan kondisi sudah membusuk oleh warga setempat. Terungkapnya kasus ini ketika tetangga Komarudin mencium bau tak sedap dari dalam rumah petak yang ditinggalinya.
“Tetangga korban curiga dan melaporkan kepada ketua RT setempat hingga di teruskan kepada petugas kami,” kata Kapolsek Tambun, Kompol Siswo, Kamis (5/12/2019) kepada gobekasi.
Setelah petugas sampai di lokasi, bersamaan dengan ketua RT dan pemilik rumah akhirnya membuka pintu yang ditinggali oleh korban. Namun, naasnya korban sudah tak bernyawa tanpa busana di atas kasurnya.
“Kondisi korban terlentang dengan lidah tergigit dan sebagain badan sudah membusuk,” ungkap Siswo.
Berdasarkan kesaksian warga, Komarudin sudah tak keluar rumah sejak tiga hari lalu. Terakhir korban keluar rumah dan hanya diam di depan pintu.
“Korban tinggal seorang diri,” katanya.
Kemudian, petugas menghubungi pihak keluarga yang diterima oleh anak perempuannya, Mugi Pangesti (40). Pihak kelurga menolak jasad ayahnya untuk dilakukan otopsi.
“Dari hasil penjelasan keluarga, korban memang mengidap penyakit komplikasi berupa TBC dan darah tinggi,” pungkasnya.