Rekapitulasi Pemilu 2024, KPU Kota Bekasi Baru Selesaikan 4 Kecamatan

  • Bagikan
Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu tingkat kota oleh KPU Kota Bekasi di Hotel Merbabu. Foto: Ist
Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu tingkat kota oleh KPU Kota Bekasi di Hotel Merbabu. Foto: Ist

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi melanjutkan proses rekapitulasi suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di Hotel Merbabu, Sabtu (2/3/2024).

Rekapitulasi suara Pemilu 2024 sendiri dijadwalkan rampung pada 5 Maret 2024 mendatang, setelah dimulai pada Selasa (2/3/2024) kemarin.

“hingga hari ini baru 4 dari 12 kecamatan yang ada di Kota Bekasi,” kata Ketua KPU Kota Bekasi, Ali Syaifa kepada wartawan.

Dalam prosesnya, kata Ali, pleno rekapitulasi suara Pemilu 2024 dimulai dengan pembacaan D-Hasil Kecamatan untuk jenis pemilihan Presiden dan wakil Presiden, dilanjutkan dengan pemilu DPD, DPRD Kota Bekasi, lalu DPRD Provinsi dan terakhir DPR RI.

“Yang baru kita rekap Kecamatan Jatiasih, Pondokmelati, Bantargebang dan Jatisampurna. Alhamdulillah, semuanya lancar diikuti oleh peserta dengan baik, khidmat dan kondusif,” ungkapnya.

Ali berharap kecamatan yang masih melangsungkan rekapitulasi suara bisa menyusul. Sehingga, target perolehan suara dari empat pemilihan umum bisa rampung sesuai jadwal.

“Kalau tanggal 5 belum selesai, kami akan terus melanjutkan (rekapitulasi). Untuk lokasi rekapitulasi nanti lihat situasi dan kondisi, apakah masih disini atau di kantor KPU Kota Bekasi,” imbuhnya.

 

  • Bagikan