Sejoli di Bekasi Jadi Korban Begal, Pundak Disabet Celurit

Polsek Bekasi Selatan gelar perkara begal sejoli.
Polsek Bekasi Selatan gelar perkara begal sejoli.

Sejoli di Kota Bekasi menjadi korban sasaran begal handphone (HP) saat melintas di Jalan Raya Cikunir, Kecamatan Bekasi Selatan.

Korban mengalami luka bacok pada bagian pundak akibat sabetan senjata tajam jenis celurit, ponsel OPPO A16 korban pun raib dibawa komplotan begal.

Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Untung Riswaji menuturkan peristiwa terjadi pada 28 Mei 2024 lalu. Para pelaku beraksi ketika sejoli itu melintas pulang kerja.

Saat itu, sejoli yang tengah melintas langsung dipepet kendaraan pelaku hingga dibacok pada bagian pundaknya.

Kekinian, polisi berhasil menangkap tiga dari total empat pelaku berinisial AR, DD dan AK.

“Pelaku berinisial AR perannya mengeksekusi, membacok dengan celurit, kemudian jokinya adalah DD,” kata Untung, Rabu (12/6/2024).

Mereka tak mengincar motor korban melainkan ponsel milik korban. Korban yang hendak menyerahkan ponsel karena ancaman itu bahkan turut terkena sabetan celurit.

“Korban mengalami luka bacok di pundak kiri dan lengan disabet celurit,” ucapnya.

Pelaku melarikan diri setelah berhasil mengambil barang korban.
“Mereka dua kali melakukan pembegalan, yang kedua digagalkan Tim Presisi yang sedang patroli,” ujar Untung.

Meski telah menangkap 3 orang, polisi masih memburu satu pelaku berinisial YH. YH merupakan tersangka yang menyimpan HP milik korban.

Atas perbuatannya, tersangka dijerat Pasal 365 KUHP. Pelaku diancam dengan hukuman penjara maksimal 9 tahun.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *