Jembatan Kemang Pratama di Bekasi Ambles Akibat Banjir, Lalu Lintas Dialihkan

Jembatan Kemang Pratama amblas diterjang arus Kali Bekasi
Jembatan Kemang Pratama amblas diterjang arus Kali Bekasi

Jembatan Kemang Pratama di Kota Bekasi mengalami ambles akibat banjir yang melanda wilayah tersebut pada Selasa (4/3/2025).

Kejadian ini diduga disebabkan oleh tergerusnya struktur jembatan oleh aliran sungai yang meluap imbas hujan deras.

Menurut Kanit Lantas Polsek Rawa Lumbu, AKP Suradi, jembatan tersebut sudah tidak dapat dilalui kendaraan karena kondisi yang membahayakan.

“Kayaknya tergerus aliran sungai, soalnya itu sudah enggak bisa dilewati. Itu kan dua lajur, satu lajur lebih sudah enggak berani dilewati,” ujar Suradi saat dikonfirmasi oleh wartawan.

Sebagai langkah antisipasi, pihak kepolisian telah menutup total arus lalu lintas yang menuju ke jembatan tersebut.

“Jembatan ini merupakan penghubung dari Jatiasih dan Pekayon menuju perumahan Kemang Pratama. Untuk sementara, akses ke Kemang Pratama saya tutup total karena jembatan tidak bisa dilalui,” jelas Suradi.

Selain penutupan akses, kepolisian juga telah menyiapkan rekayasa lalu lintas untuk mengalihkan arus kendaraan.

“Lalu lintas dari Pekayon dialihkan lurus ke Jatiasih, sedangkan dari Jatiasih dialihkan lurus ke Pekayon,” tambah Suradi.

Informasi mengenai amblesnya jembatan tersebut juga ramai beredar di media sosial.

Dalam sebuah video yang viral, terlihat jembatan tersebut ambles dan membentuk lubang yang cukup besar, menimbulkan kekhawatiran warga setempat.

Kejadian ini kembali mengingatkan pentingnya pemeliharaan infrastruktur, terutama di daerah yang rentan terhadap bencana alam seperti banjir.

Masyarakat diharapkan tetap waspada dan mematuhi arahan pihak berwenang. Sementara itu, pemerintah setempat diharapkan segera melakukan penanganan lebih lanjut untuk memastikan keamanan dan kenyamanan warga.

Ikuti Kami di GOOGLE NEWS

Simak berita seputar Bekasi di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gobekasi.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VarakafA2pLDBBYbP32t. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *