Kapolres Ungkap Satu Wanita Dari Korban Pembunuhan yang Dicor Tak Berbusana

Polisi saat melakukan olah TKP kasus pembunuhan di Bekasi Utara. Foto: Istimewa
Polisi saat melakukan olah TKP kasus pembunuhan di Bekasi Utara. Foto: Istimewa

Polres Metro Bekasi Kota mengungkapkan fakta baru pada kasus pembunuhan dua wanita yang tewas dalam kondisi dicor semen di Kampunh Bulak Sentul, JalanNusantara RT 11/22, Kelurahan Harapan Jaya, Bekasi Utara.

Fakta baru itu berupa salah satu korban saat dievakuasi tak berbusana.

“Iya satu orang (korban) tidak berbusana,” kata Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombespol Hengki, pada wartawan di Mapolres Bekasi Kota, Kamis (2/3/2023).

Petugas menemukan celana dalam wanita yang dibuang di tong sampah. Saat ini, petugas masih mengidentifikasi dua korban Y dan H yang tewas secara mengenaskan oleh pelaku P.

“Jadi bukan tidak berbusana secara utuh, hanya tidak memakai celana dalam, satu korban saja. Sampai saat ini belum diketahui korban Y atau H,” ujar Hengki.

Polisi sampai saat ini juga masih mendalami perihal kematian terduga pelaku P yang telah tewas bersimbah darah.

“Jadi tim forensik masih memeriksa apakah terduga pelaku ada percobaan bunuh diri atau bagaimana, nanti kota tunggu hasil forensik,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *