Penjabat (Pj) Bupati Bekasi, Dedy Supriyadi, meninjau lokasi tanah longsor yang terjadi di Kampung Cicadas RT 06 RW 03, Desa Sukaresmi, Kecamatan Cikarang Selatan, pada Sabtu (7/12/2024).
Longsor yang terjadi beberapa waktu lalu ini menyebabkan kerusakan pada 17 rumah warga dan mengancam keselamatan masyarakat setempat.
Dedy Supriyadi yang didampingi oleh Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan, Nur Chaidir, Camat Cikarang Selatan Muhammad Said, serta sejumlah perangkat wilayah terkait, menyatakan bahwa pihaknya akan terus berupaya memberikan penanganan secara komprehensif terhadap warga yang terdampak longsor.
“Kami terus berupaya memberikan penanganan secara komprehensif terhadap warga terdampak longsor, termasuk di wilayah ini,” ujar Dedy Supriyadi saat meninjau lokasi kejadian.
Dedy menjelaskan bahwa penanganan tersebut mencakup pengerahan instansi teknis terkait untuk melakukan asesmen kondisi lapangan, serta berkoordinasi dengan pengelola kawasan industri East Jakarta Industrial Park (EJIP) yang berbatasan langsung dengan permukiman warga.
Pihaknya berharap agar pengelola kawasan industri dapat turut berkontribusi dalam penanganan bencana ini.
“Kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk segera melakukan tindakan konkret, agar jalan yang ambles ini dapat kembali berfungsi sebagai akses utama warga. Selain itu, rumah-rumah yang terdampak tanah bergerak juga sudah kami inventarisir untuk segera ditangani,” tambahnya.
Sebagai langkah pencegahan, Dedy juga mengimbau kepada masyarakat sekitar untuk mencari tempat yang lebih aman guna menghindari kejadian yang tidak diinginkan.
Terlebih lagi, dengan memasuki musim hujan, potensi terjadinya longsor susulan perlu diwaspadai.
Camat Cikarang Selatan, Muhammad Said, menjelaskan bahwa masalah tanah bergerak di Kampung Cicadas sudah berlangsung sejak beberapa waktu lalu dan telah menyebabkan kerusakan pada 17 rumah warga.
Masyarakat setempat pun berharap adanya penanganan segera dari pemerintah daerah dan pengelola kawasan industri EJIP yang berbatasan langsung dengan permukiman mereka.
“Warga sangat berharap ada langkah nyata dari pemerintah daerah dan pihak pengelola kawasan industri untuk mengatasi permasalahan ini, agar mereka dapat kembali merasa aman,” ungkap Muhammad Said.
Pemerintah Kabupaten Bekasi berkomitmen untuk segera menangani masalah tanah longsor ini dan memastikan keselamatan serta kenyamanan warga di kawasan tersebut.
Ikuti Kami di GOOGLE NEWS
Simak berita seputar Bekasi di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gobekasi.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VarakafA2pLDBBYbP32t. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.