Video mengandung unsur pornografi viral di media sosial. Dalam konten itu terlihat seorang wanita muda tampak berjalan dengan separuh telanjang di pusat perbelanjaan di Kota Bekasi, pada Kamis (22/8/2019).
Masih dalam video unggahan berdurasi 8 detik itu, wanita muda berambut pirang digiring petugas keamanan sebelum masuk ke arena mal, karena dianggap sudah meresahkan pengunjung lain.
Berdasarkan informasi yang diterima, awalnya wanita tersebut datang memasuki area Summarecon Mall Bekasi lengkap dengan mengenakan baju rapi.
Namun kemudian tiba-tiba tanpa terduga wanita tersebut membuka baju didalam mall, lalu berjalan keluar di lobby Timesquare – The Downtown Walk.
“Tim petugas keamanan SMB segera menghampiri pelaku, dia langsung digiring dari lobby Doen Town Walk, ke lobby oval oleh petugas,” kata Head of Corporate & Brand Communications Summarecon Mall Bekasi, Cut Meutia, Kamis ( 22/8/2019).
Meutia menambahkan, di lobby oval petugas langsung mengarahkan pelaku untuk menganakan busana kembali. Namun seperti yang terlihat pada video, wanita tersebut tidak menghiraukan dan tetap berjalan.
Sesaat kemudian wanita tersebut kembali diajak komunikasi dan akhirnya bersedia mengenakan kembali pakaiannya. Setelah itu tim security tetap mendampinginya hingga keluar area mall.
“Kami pun belum diketahui penyebab kejadian tersebut,” pungkasnya.