Dishub Kota Bekasi Siapkan 5 Sarana Pengumpan Akses LRT

  • Bagikan
LRT Jabodetabek
LRT Jabodetabek

Dinas Perhubungan Kota Bekasi tengah menyiapkan sarana angkutan pengumpan (feeder) sebagai penunjang kemudahan masyarakat saat mengakses  Stasiun Light Rail Transit (LRT) yang ada di Kota Bekasi.

Di Kota Bekasi sendiri ada lima Stasiun LRT, seperti Stasiun LRT di Bekasi Timur, Bekasi Barat, Cikunir II, Cikunir I, dan Jatibening Baru.

LRT Jabodetabek direncanakan akan dioperasikan pada 18 Agustus 2023 mendatang.

“Terkait dengan feeder ke Stasiun LRT, kita utamakan angkutan massal Trans Patriot dan angkutan kota (Angkot),” kata Kabid Terminal dan Angkutan, Dinas Perhubungan Kota Bekasi, Ade Rahmat, Rabu (21/6/2023).

Disampaikan oleh Ade Rahmat, untuk angkutan pengumpan dengan bus Trans Patriot, Dishub Kota Bekasi telah menyiapkan sebanyak 9 bus, dimana bus Trans Patriot dengan rute Terminal Bekasi-Harapan Indah akan melintas Stasiun LRT.

Hanya saja, untuk pengoperasian bus Trans Patriot sebagai angkutan pengumpan Stasiun LRT baru dapat melayani dua rute. Yaitu rute Stasiun LRT Bekasi Timur dan Bekasi Barat.

“Selama ini Trans Patriot yang sudah berjalan itu koridoor I, dari Terminal Bekasi-Harapan Indah. Makanya, nanti kita belokan dulu dari Terminal, kita belokan dulu ke Stasiun LRT Bekasi Timur, dan Stasiun LRT Bekasi Barat,” katanya.

Sementara untuk tiga Stasiun LRT seperti Cikunir I dan Cikunir II dan Jatibening, untuk angkutan pengumpan mengoptimalkan angkutan kota (Angkot).

Dishub Kota Bekasi akan melakukan mengubah jalur Angkot untuk melintas di tiga Stasiun LRT itu.

“Tiga Stasiun LRT lagi, kita manfaatkan sementara angkutan Kota (angkot). Itu kita rerouting, atau kita ubah jalurnya yang sudah lewat ke situ, mampir dulu ketiga Stasiun LRT itu, Cikunir I, II dan Jatibening,” ujarnya.

Pelaksanaan uji coba angkutan pengumpan Stasiun LRT di Kota Bekasi sendiri akan dilaksanakan pada 12 Juli 2023 mendatang.

Uji coba yang dilakukan selama 1 bulan itu, akan ada evaluasi-evaluasi sebelum LRT Jabodetabek resmi dioperasikan.

“Uji coba kita lakukan tanggal 12 Juli 2023 kalo tidak ada perubahan. Jadi kita ingin melihat bagaimana kondisi di lapangan. Nanti kita pasti akan di evaluasi lagi selama uji coba. Untuk peresmian LRT 18 Agustus rencananya,” ucapnya. 

  • Bagikan