Pemerintah Kota Bekasi diisukan tidak netral usai foto dengan memamerkan jersey sepakbola bernomor punggung 2 beredar luas di media sosial.
Dalam akun media sosial @politik_kotabekasi di Instagram, tampak Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhammad beserta jajarannya memamerkan jersey nomor punggung 2.
Akun itu lantas mengaitkan Gani dan jajarannya dengan mendukung salah satu pasangan Capres dan Cawapres di Pemilu 2024.
“Netralitas ASN? Foto bersama para Camat dengan memamerkan nomor 2 Gabahaya tah? Tapi kok kompak nomor 2?,” demikian narasi yang dibuat oleh akun @politik_kotabekasi di foto yang mereka unggah.
Pemkot Bekasi lalu menepis kabar tersebut. Gani mengatakan, hal itu adalah sesuatu yang dilakukan secara tidak sengaja.
“Saya yakin apa yang terjadi itu bukan unsur kesengajaan. Kami tahu semua yang ada di lapangan, pada saat itu tidak ada satu pun dari rekan-rekan yang hadir di stadion untuk menyuarakan atau mendukung salah satu partai tertentu,” kata Gani dikutip dari keterangannya, Rabu (3/1/2024).
Ia juga mengatakan, pihaknya akan tetap bersikap netral. Pemkot Bekasi bahkan mengaku, tetap berkomitmen untuk menjaga seluruh jajarannya untuk bersikap netral.
Beredarnya foto itu, kata Gani, juga akan menjadi catatan untuk pihaknya agar selalu berhati-hati.
“Kami sudah benar pun, tentu akan dicari-cari kesalahannya, apalagi kami berbuat salah. Oleh sebab itu, perlu sinergi di antara kita, saling mengingatkan di antara kita. Kita anggap kritisi tersebut sebagai pengingat kita untuk selalu berhati-hati, untuk selalu waspada,” jelas dia.
Adapun, foto itu diambil dalam kegiatan pertandingan sepakbola persahabatan di Stadion Patriot Candrabhaga, Jumat (29/12/2023).
Pertandingan itu juga merupakan kegiatan rutin dan silaturahmi antar aparatur kecamatan dan kelurahan.
Kaus sepakbola yang terpampang itu juga merupakan bantuan dari Bank BJB Cabang Bekasi, yang mana setiap kecamatan masing-masing menerima 25 stel kaus dengan nomor punggung 1-25.