Mubakhi Gantikan Sholihin di DPRD Kota Bekasi Periode 2024-2029

Mubakhi resmi menjadi Anggota DPRD Kota Bekasi periode 2024-2029 menggantikan Sholhin.
Mubakhi resmi menjadi Anggota DPRD Kota Bekasi periode 2024-2029 menggantikan Sholhin.

Mubakhi resmi menjadi anggota DPRD Kota Bekasi periode 2024-2029 menggantikan Sholihin yang maju dalam konstestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Politisi PPP Kota Bekasi telah diambil sumpah dan janjinya dalam rapat paripurna DPRD Kota Bekasi pada, Kamis (5/12/2024) pagi tadi.

Pelantikan ini menandai langkah baru bagi Mubakhi yang kini dipercaya untuk mengisi dua posisi penting di dalam struktur DPRD Kota Bekasi.

Pertama, ia ditunjuk sebagai Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi, yang bertugas untuk terlibat langsung dalam pembahasan dan pengawasan kebijakan yang berkaitan dengan bidang pembangunan dan infrastruktur.

Selain itu, Mubakhi juga diberi amanah untuk menjadi Anggota Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), menggantikan posisi yang sebelumnya dipegang oleh Nawal Husni.

Ketua DPRD Kota Bekasi, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi tinggi kepada Sholihin, atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini sebagai anggota DPRD Kota Bekasi.

Sardi juga mengucapkan selamat bergabung kepada Mubakhi, dengan harapan ia dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan sebaik-baiknya.

“Kepada yang terhormat Saudara Mubakhi, kami ucapkan selamat bergabung dan bertugas dalam jajaran Anggota DPRD Kota Bekasi. Semoga dapat bekerja sama secara optimal dan penuh rasa tanggung jawab dalam menjalankan tugasnya sebagai Anggota DPRD Kota Bekasi,” kata Sardi.

Rapat Paripurna ini dihadiri oleh berbagai unsur terdiri dari eksekutif, organisasi masyarakat, tokoh masyarakat, serta sejumlah undangan lainnya.

Proses pelantikan berjalan lancar dan penuh khidmat, dengan harapan dapat meningkatkan kinerja DPRD Kota Bekasi dalam memberikan pelayanan dan pengawasan yang maksimal kepada masyarakat.

Dengan dilantiknya Mubakhi, DPRD Kota Bekasi berharap dapat terus berkontribusi dalam menyusun dan mengawasi kebijakan yang bermanfaat bagi kemajuan dan kesejahteraan warga Kota Bekasi.

Ikuti Kami di GOOGLE NEWS

Simak berita seputar Bekasi di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gobekasi.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VarakafA2pLDBBYbP32t. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *