Sebanyak 26.000 warga Jakarta tercatat sebagai warga Kota Bekasi sepanjang tahun 2024.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bekasi, Taufik Rachmat Hidayat, yang mengungkapkan bahwa warga Jakarta yang sudah lama tinggal di Kota Bekasi kini beralih status kependudukannya setelah kebijakan Pemprov DKI Jakarta yang menonaktifkan Nomor Induk Kependudukan (NIK).
“Sudah hampir 26.000 warga pemilik KTP DKI yang membalik data mereka menjadi KTP Kota Bekasi. Itu data yang tercatat di kami hingga November ini,” ujar Taufik dikutip Minggu (24/11/2024).
Taufik menjelaskan bahwa sebelum kebijakan penonaktifan NIK ini diberlakukan, banyak warga Jakarta yang sudah tinggal di Bekasi namun masih terdaftar dengan KTP Jakarta.
Dengan adanya kebijakan tersebut, mereka akhirnya memilih untuk mengganti status kependudukan menjadi warga Kota Bekasi.
Menurut Taufik, jumlah warga yang beralih menjadi penduduk Kota Bekasi diperkirakan akan terus bertambah. Pasalnya, Pemprov DKI Jakarta sedang melakukan penonaktifan terhadap sekitar 1 juta NIK.
Dari jumlah tersebut, sekitar 150.000-an NIK diperkirakan milik warga yang saat ini tinggal di Kota Bekasi. Sementara sisanya tersebar di wilayah lainnya seperti Depok, Tangerang Selatan, Kabupaten Bogor, dan Kabupaten Bekasi.
Taufik juga menghimbau kepada warga Kota Bekasi yang masih memiliki KTP Jakarta untuk segera melakukan pindah kependudukan. Prosesnya cukup mudah, yaitu dengan mengajukan Surat Keterangan Pindah Warga Negara Indonesia (SKPWNI) ke Disdukcapil Kota Bekasi.
“Jangan pernah ragu untuk mengurus kepindahan penduduk. Karena nantinya akan berdampak pada seluruh layanan yang akan mereka terima sebagai warga masyarakat Kota Bekasi,” pungkas Taufik.
Dengan bertambahnya jumlah warga yang tercatat di Kota Bekasi, diperkirakan akan ada perubahan signifikan dalam berbagai layanan publik, seperti kesehatan, pendidikan, dan pelayanan administrasi lainnya, yang langsung berdampak kepada masyarakat setempat.
Ikuti Kami di GOOGLE NEWS
Simak berita seputar Bekasi di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gobekasi.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VarakafA2pLDBBYbP32t. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.